Kodim 0903/Bulungan Gelar Latihan Menembak Triwulan III Tahun 2023

  


Tanjung Selor, Menembak merupakan kemampuan dasar militer prajurit yang perlu di pelihara dan di asah. Guna meningkatkan kemampuan menembak, Prajurit Kodim 0903/Bulungan laksanakan Latihan Menembak Senjata Ringan TW III Tahun 2023 bertempat di Lapangan Tembak Kompi Senapan B Yonif Raider 613/Raja Alam Desa Jelarai Kec Tanjung Selor Kab Bulungan, Selasa (19/9/2023).


Kasdim 0903/Bulungan Letkol Inf Agus Sulistiyo, S. Sos., M. Si mengatakan Latihan menembak adalah kegiatan yang penting dalam mempertahankan keterampilan tembak prajurit militer. Kemampuan menembak dengan akurat dan efektif adalah keterampilan utama yang harus dimiliki oleh setiap anggota militer. Kegiatan menembak TW III  ini merupakan latihan menembak program yang harus dilaksanakan oleh seluruh prajurit sebagai pertanggungjawaban program.


Latihan menembak membantu prajurit untuk menguasai senjata mereka, memahami prinsip-prinsip taktis dalam pertempuran, dan meningkatkan kualitas pelayanan mereka kepada negara.


Latihan menembak triwulan adalah program latihan yang diadakan setiap tiga bulan sekali. Ini bertujuan untuk menjaga konsistensi dan perbaikan terus-menerus dalam kemampuan menembak prajurit Kodim. Selama latihan ini, prajurit akan mengasah keterampilan menembak mereka dengan berbagai senjata yang mereka gunakan.


Semua prajurit sangat penting dalam memastikan keberhasilan latihan menembak, memahami pentingnya latihan ini dan memiliki pengetahuan yang cukup tentang taktik dan teknik menembak.


Tujuan utama dari latihan menembak triwulan tersebut, dapat mencakup peningkatan akurasi menembak, peningkatan kecepatan dalam mengganti amunisi, dan Latihan menembak merupakan  kesejahteraan bagi prajurit sehingga sebagai tolak ukur dalam pelaksanaan latihan tesebut bahwa prajurit  harus memperoleh hasil yang memuaskan.


Latihan menembak triwulan yang diadakan adalah peran penting dalam memotivasi prajurit dan memastikan bahwa mereka memahami tujuan dan pentingnya latihan ini. Dengan latihan menembak yang konsisten dan pengarahan yang tepat, prajurit Kodim dapat terus meningkatkan keterampilan menembak mereka, Latihan tersebut juga akan mendukung tupok satuan sebagai pembinaan satuan.


Meskipun latihan ini rutin dilaksanakan 3 bulan sekali, bukan berarti kegiatan ini hanya rutinitas semata, namun lebih jauh dengan latihan ini semua anggota Kodim 0903/Bulungan harus mampu dan menguasai senjata dalam kegiatan menembak senjata Laras panjang dengan hasil perkenaan yang maksimal.


Dalam pelaksanaan latihan protap harus  berjalan dengan baik termasuk penekanan  faktor keamanan pers dan materiil, Namun demikian faktor keamanan tetap diutamakan sehingga seluruh pendukung dan peserta harus betul-betul menerapkan prosedur keamanan dalam menembak. Semua prajurit sama-sama bertanggung jawab atas tertibnya pelaksanaan latihan menembak sehingga kegiatan dapat berjalan aman dan lancar, tutupnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama