Upaya Babinsa, Dukung Peningkatan Perekonomian Masyarakat di Wilayah Binaan

  


Lumajang, Pendim 0821 - Pendampingan dan dukungan peningkatan sektor perekonomian di wilayah binaan oleh personel TNI di jajaran Kodim 0821 Lumajang, hingga saat ini terus dimaksimalkan.


Bintara Pembina Desa ( Babinsa ) komitmen turut serta dalam setiap kegiatan masyarakat, di masing - masing wilayah binaannya. Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Tegalbangsri Koramil 0821/06 Ranuyoso Sertu Mujahidin, hari ini Rabu (22/6/2022), dalam pelaksanaan gotong royong pengurukan tanah jembatan di desa setempat.


Berama puluhan masyarakat dan pemerintahan desa, saat itu nampak kompak dan bersinergi. Bahu membahu, membuat jalan yang mulanya bergelombang, menjadi rata dan menjadikan nyaman bagi masyarakat yang melintas.


Kepala Desa Tegalbangsri H.Nerad, menyampaikan jika jalan lokasi jalan tempat kegiatan tersebut, merupakan akses penghubung antara Dusun Timur Curah dan Dusun Karangtengah Desa Tegalbangsri Kecamatan Ranuyoso.


"Gotong royong ini tujuannya, supaya jembatan yang baru dibangun bisa segera dilewati dan bisa digunakan warga dengan rasa aman. Dan mudah-mudahan juga bisa membantu dan meningkatkan perekonomian dari kedua dusun," kata Kades.


Juga, Kades mengucapkan terimakasih kepada Babinsa dan Warga yang sudah datang dan menyempatkan waktu, untuk melaksanakan giat gotong - royong.


Sementara Sertu Mujahidin menegaskan, jika sebagai aparatur kewilayahan, pihaknya akan melaksanakan tugas sebagaimana yang sudah diamanatkan oleh undang-undang, sesuai tugas pokok dan fungsinya sebagai personil TNI.


"Terlebih pada sisi upaya peningkatan dan kesejahteraan kehidupan masyarakat. Disini, salah satunya upaya peningkatan perekonomian melalui perbaikan jalan, kami tentu akan adil dan turut serta bersama-sama masyarakat sedianya mendukung upaya," tegas Babinsa.


Selebihnya, berkaitan dengan kemanunggalan antara TNI dengan masyarakat, terus digalang.(Pendim 0821).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama