Alat Berat terus bekerja, Satgas TMMD ke 112 Optimis dapat selesaikan Pembukaan Jalan tepat pada waktunya

  


KOTABARU – Pembukaan badan jalan sepnjang 6000 Meter di Desa Rampa Manunggul Kecamatan Sampanahan Kabupaten Kotabaru terus dikebut proses pengerjaannya. Hal ini dilakukan agar program ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya.


Serupa kejadian dilapangan, terlihat alat berat terus bekerja membuka jalan dan  membuat lubang sebagai drainase. Anggota satgas TMMD ke 112 pun turut mengawasi pengerjaan dari alat berat tersebut.


Menurut Operator alat berat, pekerjaan ini mungkin terganggu karena cuaca yang beberapa hari ini tidak menentu Kadang Hujan kadang panas. Nah karena itu mungkin jalan tersebut menjadi becek dan alat susah untuk mengerjakannya. Tapi kami tetap optimis pengerjaan Pembukaan jalan ini akan selesai tepat waktunya.


Sertu Syahrani juga mengungkapkan hal yang sama bahwa kami terus Optimis tugas ini akan selesai tepat waktu. Intinya sebelum TMMD di tutup pengerjaan ini selesai.(pen1004)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama